11 Aplikasi Download Lagu MP3 dan Musik di Android

Spread the love

Aplikasi Android untuk download lagu MP3 dan musik | Musik sering kali dimanfaatkan oleh para pecintanya untuk relaksasi, menenangkan pikiran, mendapatkan inspirasi dan lainnya.

Hampir sebagian besar manusia didunia ini suka mendengarkan musik, baik itu secara langsung atau melalui media tertentu seperti radio, televisi, smartphone dan lainnya.

Pecinta musik juga memiliki genre masing-masing, ada yang menyukai musik jazz, pop, klasik bahkan dangdut.

Jika Anda termasuk salah satu dari pecinta musik, tentu Anda sering mendengarkan musik dari file MP3. Berikut ini ada beberapa website yang bisa Anda manfaatkan untuk mendownload file MP3 secara gratis. Namun saran kami adalah tetap hargai pecinta musik ya.

1) Free Mp3 Downloads

Dari namanya saja kita sudah bisa paham kalau aplikasi ini berfungsi untuk mendownload file musik mp3, aplikasi ini sudah digunakan oleh lebih dari 50jt orang dari seluruh dunia.

Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mencari, mendownload, mendengarkan lagu dengan lisensi “free”.

↓ Unduh di Playstore

2) SoundCloud Mp3 Download

SoundCloud Mp3 Download sangat baik digunakan untuk mencari dan membeli musik premium secara online. Namun disamping itu Anda juga bisa menemukan banyak sekali musik yang tersedia secara bebas untuk digunakan. Anda bisa download tanpa mengeluarkan uang sama sekali.

↓ Unduh di Playstore

3) Simple Mp3 Downloader

Ketika pertama mendownload aplikasi ini, hal pertama yang akan membuat terpesona adalah tampilan aplikasi ini yang sangat user-friendly. Dengan hanya tiga menu bar yaitu Music, Downloads dan Library Anda bisa memuaskan hobi mendengarkan musik Anda.

↓ Unduh Simple Mp3 Downloader

4) Mp3 Music Download

Apabila Anda berfikir bahwa paket internet Anda tidak mengizinkan untuk mendownload musik, maka Anda bisa beralih ke musik Mp3 karena selain bisa mendownload musik, aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk mendengarkan musik tanpa harus mendownloadnya. Salah satu kelebihan lain dari aplikasi ini yaitu tersedianya perpustakaan musik (library) yang telah menyusun jutaan lagu dalam berbagai bahasa yang berarti Anda bisa mendengarkan lagu dari berbagai demografi.

↓ Unduh MP3 Music Download

5) iTube Mp3 Music Download

Aplikasi ini bisa dikatakan adalah rumah bagi jutaan lagu non-bajakan, Anda bisa mendownload musik dari aplikasi ini secara cuma-cuma.

↓ Unduh iTube MP3 Music Download

6) Music Download Paradise

Nama aplikasi ini sangat menarik perhatian, seolah aplikasi ini adalah surga bagi pecinta musik. Namun memang seperti itu adanya, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mendownload banyak sekali lagu-lagu menarik untuk ponsel Android atau tablet Anda. Selain lagu-lagu, aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk menemukan dan mendownload efek musik.

↓ Unduh Music Downlaod Paradise

7) Music Mp3 Download Copy Left

Sediakan koneksi internet yang lancara ketika menggunakan aplikasi yang satu ini karena disini tersedia banyak sekali file musik yang bisa Anda dengar dan unduh ke ponsel. Anda bisa mencari dari sekian banyak lagu yang ada di daftar mereka. Aplikasi ini bisa membuat pecinta musik semakin adiktif.

↓ Unduh Music Mp3 Download Copy Left

8) Mp3 Download Player

Apabila Anda menemukan sebuah lagu baru dan bertanya-tanya apakah Anda akan mendownloadnya atau tidak, pertimbangkan Mp3 Download Player karena aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk preview lagu tersebut sebelum mendownload. Setelah itu, jika Anda suka lagu yang baru saja di dengar di aplikasi ini, Anda bisa mendownlaoad lagu tersebut secara gratis.

↓ Unduh di Playstore

9) SuperCloud Song Mp3 Downloader

Serupa dengan aplikasi Mp3 Download Player, aplikasi ini memberikan Anda kebebasan mendengarkan lagu sebelum men-download. Juga, dengan kecepatan download yang stabil, aplikasi ini tentu saja harus ada di ponsel Anda jika Anda seorang penikmat musik.

↓ Unduh SuperCloud Song

10) 4Shared Music

Aplikasi ini tidak ada hubungannya dengan website 4shared.com, namun mereka memiliki perpustakaan musik sendiri bahkan bisa bersaing dengan website tersebut.

Disini selain mendengarkan lagu favorit, Anda juga berkesempatan untuk membuat playlist. Oleh karena itu, jika Anda ingin mendengarkan kembali lagu sebelumnya maka akan menjadi lebih mudah, selain itu Anda juga bisa menambahkan daftar lagu yang ingin Anda dengar.

Fitur lain dari aplikasi ini adalah mereka menyediakan ruang penyimpanan yang cukup besar. Karena file musik biasanya memiliki ukuran file yang cukup besar, tentu saja itu bisa menghabiskan ruang kosong di ponsel Anda. Makanya mereka menyediakan media penyimpanan sebesar 15GB bagi Anda yang ingin menyimpan lagu.

↓ Unduh di Playstore

11) Kotax Music

Aplikasi terbilang baru dalam bermusik, akan tetapi aplikasi ini bisa mendownload lagu dengan cepat dan ada berita tentang seputar music manca negara ataupun dalam negri sendiri.

Aplikasi ini sangat simple dan tidak ribet untuk para pengguna android karna strukdur design yang mudah dilalui siapa saja melalui aplikasi android ataupun peramban website secara langsung.

Fitur dari aplikasi ini menyediakan berbagai macam lagu dan software untuk android anda secara gratis.

↓ Unduh Via Browser

Reviews

0 %

User Score

0 ratings
Rate This

Sharing

Leave your comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *